[go: nahoru, domu]

Lompat ke isi

menenggelamkan

Dari Wikikamus bahasa Indonesia, kamus bebas
Verba

menenggelamkan (me- + tenggelam + -kan ; pasif: di-, ku-, kau-, transitif: tenggelamkan, imperatif: -lah)

  1. menjadikan (menyebabkan) tenggelam; membenamkan (ke dalam air); memasukkan (ke dalam air):
    ibu itu menenggelamkan cuciannya ke dalam air
  2. mengaramkan:
    daripada jatuh ke tangan musuh, kapten kapal itu memerintahkan anak buahnya untuk menenggelamkan kapalnya
  3. menyembunyikan (muka dsb):
    anak itu menenggelamkan mukanya ke dalam pelukan ibunya
  4. (kiasan) · menjatuhkan diri ke dalam kesengsaraan:
    karena kehilangan pedoman hidup, gadis itu pun terpaksa menenggelamkan dirinya dalam dosa dan keaiban
  5. (kiasan) · berkurung:
    ia menenggelamkan diri di dalam kamar sejak kekasihnya tewas dalam kecelakaan itu
Sinonim
Frasa dan kata majemuk
Variasi
Terjemahan[?]
Lihat pula
Cari leksem ini di Wikidata: menenggelamkan
Cari terjemahan di Wikidata mengenai: menenggelamkan
Pranala luar
+ Tambahkan komentar AndaDiskusikan lema ini
Belum ada komentar. Anda dapat menjadi yang pertama




sebagian atau seluruh definisi yang termuat pada halaman ini diambil dari Kamus Besar Bahasa Indonesia