[go: nahoru, domu]

Lompat ke isi

Sangha

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 1 September 2024 20.15 oleh Faredoka (bicara | kontrib)

Sangha (KBBI), Saṅgha (Pali), atau Saṃgha (Sanskerta) berarti perkumpulan atau persaudaraan para biksu. Saṅgha umumnya ditujukan untuk sekelompok biksu. Saṅgha juga merupakan bagian dari Triratna dalam Buddhisme.

Ada dua jenis Saṅgha, yaitu:

  1. Sammuti Saṅgha: persaudaraan para biksu-biksuni konvensional pada umumnya atau secara kesepakatan.
  2. Ariya Saṅgha: persaudaraan para biksu-biksuni maupun upasaka-upasika yang telah mencapai tingkat-tingkat kemuliaan.

Lihat pula

Pranala luar